Sabtu, 07 Mei 2011

Thermometer Menggunakan Jangkrik

Pernahkah anda terpikir selain menggunakan alat seperti thermometer, kita bisa juga mengetahui suhu di sekitar kita dengan hanya mendengarkan derik jangkrik. Sepertinya sebagian besar dari kita belum banyak yang tahu akan hal ini. Saya baru saja membaca di sebuah buku bahwa kita dapat mengetahui temperatur dengan memperhatikan derik jangkrik. Bagaimana caranya ?
Sabar dulu, kita berbicara jangkrik berarti kita juga membicarakan salah satu satwa yang berdarah dingin. Satwa ini akan menjalankan fungsi tubuhnya lebih cepat di saat temperature tinggi. Kita ambil contoh semut akan berlari lebih kencang di saat cuaca panas dibandingkan di saat cuaca dingin, begitu juga jangkrik berderik lebih cepat ketika mereka merasa hangat. Tapi semut pun bisa saja berlari lebih kencang di saat dingin disaat dia dikejar-kejar rentenir yang lagi nagih utangnya yang belum bayar-bayar ..ha..ha..ha. (Serius lagi nih)
Cara terbaik untuk mengukur temperature ALA JANGKRIK adalah mendengarkan sejenis jangkrik pohon asal Amerika Utara. Namun jangan kuatir kita bisa juga kok menggunakan jangkrik di tempat kita dan hasilnya nanti kurang lebih sama.

“RUMUS MENGHITUNG TEMPERATUR ALA JANGKRIK”
Hitung Jumlah Derik selama 8 detik lalu tambahkan dengan angka 5Misalnya jumlah derik dalam 8 detik = 20 kali, maka temperatur di sekitar jangkrik tersebut adalah 25 derajat celcius. Gampang kan !, OK selamat mencari jangkrik he he he.
Saya kasih bonus deh tentang perhitungan temperature dimana kita sering mengalami kesusahan dalam hal konversi Fahrenheit ke celcius atapun sebaliknya.
Ini ada rumus yang sangat mudah untuk menghitungnya yang pasti belum di ajarkan di sekolah sekolah sihir hi hi hi.Langsung saja…
Untuk merubah temperature celcius menjadi Fahrenheit, tambahkan 40, kalikan dengan 1,8, kemudian kurangi 40
Untuk merubah temperature Fahrenheit menjadi celcius, tambahkan 40, bagi dengan 1,8, kemudian kurangi 40
Selamat mencoba lagi sambil-sambil nyari jangkrik. Krik krik krik krik dst.
http://jelajahunik.blogspot.com/2010/03/thermometer-menggunakan-jangkrik.html